Buat kalian yang mau promosi produk yang kalian jual, baik itu makanan, minuman, kerajinan, jasa pariwisata dan sebagainya, ada baiknya coba untuk ikut di kegiatan ini.

Ada Beberapa alasan mengapa mimin sangat sarankan anda pelaku usaha lokal khususnya UMKM di NTB untuk ikut, antara lain :
- Kegiatan ini berskala besar dengan Event Organizer yang memang sudah sangat profesional di bidang promosi
- Dipastikan pengunjung nya akan membludak, tidak hanya pengunjung lokal, luar daerah bahkan juga wisatawan asing. Secara acara ini di selenggarakan di Kuta Mandalika, yang notabene touris asing ga pernah sepi sepanjang tahun
- Biaya mengikuti event ini menurut mimin sangat murah, untuk Food and Beverage cuma 2jt selama 7 hari dengan sarpras seperti listrik, kios, air dan area meja dan kursi pengunjung juga di sediakan.
- Sales Income atau hasil penjualan dari pandangan mimin pastinnya ga akan sedikit ya, mengingat itu event di gadang akhir tahun pas libur dan cuti bersama.
Sejumlah program seperti hiburan anak, area kreatifitas anak, band lokal dan luar daerah, DJ dan berbagai pertunjukan lainnya juga di hadirkan di sini.
Nah, bagi anda yang ingin informasi lebih lanjut bisa langsung kunjungi laman resmi eventnya di https://sff.mylombokmag.com/ atau dapat download flyernya di bawah ini
